9.4, S60 5th edition UI, dan mempunyai sunlight legibility yang cukup bagus sehingga tampilan pada layar bisa terlihat cukup baik walaupun terkena cahaya matahari langsung. Hardware video-call camera, ambient light sensor, dan microSD card slot (8 GB inbox, upgrade Max 16 GB), serta shutter key untuk kamera juga sudah tersedia pada SE Satio. Namun tidak terdapat 3.5 mm standar audio jack dan microUSB pada SE Satio.
Pada bagian belakang SE Satio, dengan menggeser pelindung lensa, terdapat kamera 12 MP plus xenon dan LED flash. Dengan kamera 12 MP menjadikan Satio seperti kamera saku yang banyak beredar di pasaran. Dengan 12 MP, SE Satio menjanjikan kualitas gambar yang sangat mumpuni dengan resolusi max 4000 x 3000 pixel. Fitur untuk kamera juga cukup lengkap (e.g face or smile detection, panorama mode dan Touch capture) dan juga sudah mengijinkan geo-tagging. Dua lampu flash pada SE Satio turut mendukung kualitas gambar untuk photo dan video.
Sayangnya tidak ada fitur Smart dialing dan Voice dialing pada SE Satio, tidak seperti kebanyakan ponsel yang menggunakan OS Symbian versi lain. Kualitas audio SE Satio ketika menelepon atau memainkan music juga cukup jernih, baik menggunakan earphone maupun dalam kondisi loudspeaker.
Dengan Accelerometer yang terintegrasi pada SE Satio, maka ketika ponsel dibalik, ponsel akan berada dalam posisi silence dan fungsi lainnya tentu saja untuk merotasi tampilan dalam bentuk portrait atau landscape. Sedangkan proximity sensor otomatis akan meng-switches off tampilan ketika anda mendekatkan ponsel ke telinga anda dan ketika anda menjauhkan ponsel dari telinga anda, tampilan akan kembali ke posisi aktif.
Untuk penginputan text, SE Satio menyediakan pilihan yang cukup lengkap. Untuk nomor, SE Satio mempunyai On-Screen Alpha Numeric keypad, dan untuk text bisa melalui On-Screen QWERTY keypad atau lewat pengenalan tulisan tangan (Handwriting Recognition) yang terkadang tentu saja membutuhkan waktu dan latihan untuk mengenal tulisan anda untuk setiap hurufnya.
Space untuk phonebook yang disediakan SE Satio tidak terbatas. Tentu saja user bisa mengedit kontak dengan berbagai keterangan yang dibutuhkan, seperti email, ringtones, nickname, etc. User juga bisa melakukan pencarian cepat kontak berdasarkan alphabet kecuali nama yang dimulai dengan alphabet "C" karena huruf "C" tidak muncul pada custom keyboard ketika melakukan pencarian.
Di sektor pesan, SE Satio supports untuk berbagai jenis pesan seperti SMS, MMS dan email. SE Satio juga support untuk berbagai jenis account email dan protokol. User bisa mengkomposisi hal-hal yang ingin dikirimkan dalam bentuk email secara offline dan menjadwalnya untuk langsung dikirim begitu terhubung dengan internet. Pesan-pesan email yang diterima bisa disimpan di dalam folder tersendiri di luar folder inbox sesuai dengan dengan selera anda. SE Satio juga dilengkapi dengan office document viewer untuk file Word, Excel, PowerPoint namun tidak disertai dengan document editornya. Sedangkan untuk PDF viewer hanya terinstall versi trial (15 hari).
Untuk player music, SE Satio hadir dengan walkman music player, tetapi tidak dilengkapi dengan equalizer dan tidak ada pilihan tampilan lainnya. Pada segmen video, SE Satio sayangnya belum support DivX dan XviD codec, sehingga user harus mencari sendiri applikasi lain yang mendukung codec tersebut. Sedangkan untuk video record, output yang dihasilkan cukup memuaskan (VGA videos at 30 fps), dengan brightness, contrast dan ketajaman warna yang sangat baik.
Urusan koneksi lokal SE Satio bergantung pada Bluetooth 2.0 A2DP, dan perangkat Wi-fi. Transfer data juga bisa dilakukan lewat microSD cards. Untuk urusan koneksi internet SE Satio support 3G dengan kecepatan transfer data 7.2 Mbps HSDPA dan 3.6 Mbps HSUPA. Web browser juga full support Flash Video dan Java.
Applikasi lain yang sudah terinstall di SE Satio adalah RoadSync, MyLook dan SMS Preview. RoadSync merupakan applikasi sinkronisasi yang sangat berguna dalam lingkungan perusahaan seperti untuk sinkronisasi corporate e-mail, kalender, kontak, dll. MyLook merupakan applikasi yang berhubungan dengan tampilan background atau mengganti wallpaper. MyLook bekerja dalam tiga mode pilihan. Timer (pergantian wallpaper dengan setting waktu), Shake (mengganti wallpaper dengan cukup "menggoncangkan" ponsel), dan mode yang terakhir adalah pergantian wallpaper berdasarkan lokasi ponsel Satio berada. Sedangkan SMS Preview merupakan applikasi untuk melihat SMS yang masuk, pada tampilan homescreen tanpa perlu meng-unlock ponsel. Preview sms bisa disetting durasinya ketika tampil pada homescreen. Untuk mengaktifkan applikasi ini user diminta untuk mengirimkan satu SMS konfirmasi.
GPS receiver juga tentu menjadi bagian dari SE Satio. Pada pertama kali mengakifkan GPS, butuh waktu beberapa menit untuk meng-lock posisi, dan ini harus dilakukan di area terbuka dan kondisi cuaca cerah.
SE Satio juga dilengkapi dengan software navigasi Wisepilot yang menawarkan berbagai fitur seperti voice-guided walk (panduan dalam bentuk suara)dan drive navigation (panduan ketika berkendara), sedangkan peta pada software ini merupakan milik dari NAVTEQ. Untuk software ini (Wisepilot), peta tidak langsung tersedia tetapi harus di download dulu. 1 MB data yang di download mengcover sekitar 600 km area. Pilihan lainnya yang disediakan SE Satio adalah dengan menggunakan Google Maps.